Nikmatnya Mengkudu Untuk Kesehatan Tubuh

nikmatnya mengkudu untuk kesehatan tubuh

Mengkudu adalah tanaman yang berasal dari daerah Asia tenggara, dengan nama latin morinda citrifolia. Menurut riwayat, Asal usul mengkudu di kepulauan pasifik adalah karena bangsa Polinesia dari Asia tenggara hijrah dengan membawa bibit tanaman asli untuk mempertahankan hidup di wilayah baru, salah satunya mengkudu pada tahun 100 SM ke kepulauan sekitar pasifik selatan. Sejak 1500 tahun yang lalu, kepulauan yang kini disebut Hawai mengenal mengkudu dengan sebutan noni yang memiliki banyak khasiat untuk mengobati berbagai penyakit.
Setidaknya ada empat jenis kandungan zat dalam mengkudu, yakni zat nutrisi yang terdiri dari protein, vitamin, mineral dan selenium. Terdapat pula kandungan terpenoid yang berfungsi untuk membantu proses sintesis organik dan pemulihan sel-sel tubuh. Zat anti bakteri yang dapat membunuh bakteri penyebab infeksi, misalnya protens morganii, pseudomonas aeruginosa, staphylococcus aureus, escherichia coli dan bacillus subtilis serta dapat juga mengontrol bakteri pathogen (bakteri yang mematikan). Mengkudu juga memiliki zat anti kanker yang sangat efektif untuk melawan sel-sel abnormal. Berikut ini adalah nikmatnya mengkudu untuk kesehatan tubuh :

  • Menjaga daya tahan tubuh. Buah mengkudu memiliki keseimbangan sempurna dari vitamin, mineral, asam amino, peptida dan enzim. Hasil penelitian menunjukkan bahwa minum jus mengkudu dapat membantu melindungi tubuh dari efek radikal bebas, sebab mengkudu kaya akan antioksidan alami seperti vitamin E dan koezim Q10 yang diperlukan tubuh.
  • Menurunkan demam. Sifat anti virus dari mengkudu menurut penelitian dapat menyingkirkan batuk, menurunkan demam dan mengobati pegel linu. Caranya adalah hanya dengan meminum jus buah mengkudu.
  • Memperlancar peredaran darah. Kandungan zat scopoletin dalam mengkudu mampu memperlancar peredaran darah dan melebarkan saluran pembuluh darah yang mengalami penyempitan. Zat tersebut dapat juga membunuh bakteri dan bersifat anti alergi.
  • Mengatasi hipertensi. Karena manfaat dari zat scopoletin tersebut, maka mengkudu dapat juga  mengatasi hipertensi, yakni dengan cara masukan dua buah mengkudu yang telah masak kedalam blender, ambil sarinya dan campurkan madu. Minumlah dua kali sehari.
  • Anti peradangan atau anti inflamasi. Selain mengatasi hipertensi, mengkudu juga memilki sifat anti inflamasi yang dapat mencegah terjadinya peradangan organ dalam, bahkan menurunkan resiko serangan jantung.
  • Mengobati iritasi kulit kepala. Sifat anti bakteri dan anti jamur yang dimiliki oleh mengkudu dapat mengobati iritasi pada kulit kepala akibat ketombe atau kotoran lain yang berkembang di rambut.
  • Obat kolesterol alami. Dikutip dari penelitian yang dilakukan di Pakistan tahun 2011, bahwa zat xeronine dan proxeronine dalam buah mengkudu mampu menurunkan kadar kolesterol jahat, sehingga tubuh tidak mudah terserang penyakit.
  • Mengobati sakit kuning. Kandungan dalam mengkudu berkhasiat untuk mengobati sakit kuning. Caranya adalah dengan memblender dan memeras sari dari dua buah mengkudu yang masak di pohon dicampur dengan satu bungkul gula batu. Tambahkan madu dan aduk rata, diminum dua hari sekali.
  • Mengobati tumor. Zat anti kanker aktif dalam buah mengkudu dapat menghambat pertumbuhan sel kanker dan tumor. Cara kerjanya adalah saat suplai terhambat, maka kanker dan tumor dapat dimatikan.
  • Menurunkan resiko encok. Penelitian berhasil menyimpulkan bahwa mengkudu berkhasiat untuk menurunkan resiko encok, dengan cara mengurangi konsentrasi asam urat dalam darah. Encok adalah sejenis arthritis, yaitu adanya penumpukan kristal asam urat di dalam persendian.
  • Anti nyeri atau pereda rasa sakit. Mengkudu mengandung senyawa analgesik sebesar 75% yang berkhasiat meredakan rasa nyeri. Keampuhannya melebihi morfin sulfat.
  • Kesehatan tulang. Mengkudu memiliki kandungan metal asetil, morendone dan asam kapril, yang dapat meningkatkan kekuatan tulang. Caranya adalah dengan rutin mengkonsumsi jus mengkudu setiap hari.
Selain itu, mengkudu juga berkhasiat untuk mengurangi stress, menurunkan gula darah, perda kembung, penghilang jerawat alami, mengobati ambeien, mengobati diabetes, pereda nyeri haid dan sebagai antibiotik alami. Demikian gaeess nikmatnya mengkudu untuk kesehatan tubuh. :)

0 comments:

Post a Comment